‘’Selasih’’ Raih 3 Besar Festival Film Pendek BETV-BKKBN

Crew Ruang Production Curup bersama piala 3 besar festival film pendek BETV-BKKBN, Sabtu (25/12)

‘’Selasih’’karya Ruang Production Curup berhasil merebut 3 besar Festival Film Pendek yang digelar BETV-BKKBN Provinsi Bengkulu. 2 Nominator lainnya adalah ‘’Tia’’ karya SMKN3 dan ‘’Apa Itu Keluarga’’ karya SMANSA Best Chanel.

‘’Film yang masuk 3 besar diberikan hadiah berupa uang pembinaan, piagam dan piala. Hadiah diberikan hari ini,   Sabtu, (15/12)’’ jelas GM BETV, Susanto melalui Defita Yulianto selaku ketua panitia pelaksana festival film pendek.

Dikatakan, selain itu ada 7 film pendek lain yang masuk 10 besar. Yakni,  Senja karya SMKN3, Detik-detik Kemerdekaan karya SMKN3, Kisahku karya SMKN3,  Indahnya Tanah Airku karya KPI TV IAIN,  100 karya SMKN3, One Day karya SMKN3 Angin Kreatif dan Arti Kata-kata karya SMKN5 Bengkulu.

‘’10 film yang masuh nominasi akan ditayangkan BETV. Rencananya, festival film pendek ini akan kita gelar setiap tahun,’’ tutur Defita Yulianto.

Sementara Pandu Subakti selaku kameramen Ruang Production Curup menjelaskan, film pendek ‘’Selasih’’ yang skenarionya ditulis Rahman Jasin berkisah tentang kehidupan 3 bersaudara yatim piatu, Selasih diperankan Hilwa, Mayon (Adi Wiradana) dan Putra (Dekky) yang berjuang menjalani hidup setelah kedua orang tuanya meninggal dunia. Ketiga bersaudara ini tinggal di rumah peninggalan orang tuanya di Kampung KB, Kelurahan Air Bang, Curup Tengah.

Dikatakan, Selasih yang berusia 20 tahun berjualan kue keliling. Mayon sang adik bekerja sebagai tukang parkir di pasar. Sedangkan si bungsu Putra juga membantu mencari uang sebagai tukang semir sepatu.

Kebahagiaan adik beradik ini nyaris terenggut ketika Selasih mengalami kecelakaan lalu lintas lintas di jalan raya. Akibat sepeda motor ojek yang ditumpanginya bertabrakan dengan sepeda motor lain. Untuk itu, Mayon dan Putra harus bekerja ekstra mencari biaya pengobatan Selasih.

‘’Produksi film pendek Selasih ini didukung seluruh crew Ruang Production. Herdito Sumantri (sutradara), Zuliansyah (ass.stradara). Serta 3 kameramen. Yakni, Pandu Subakti, Dimas dan Hartono. Selasih diperankan Hilwa, Mayon oleh Adi Wiradana dan Putra oleh Dekky. Serta didukung pemeran pembantu. Terdiri dari, dr. Ridyahningtiyan Sintowati, Eliwuri, Davis, Adelucy, dan Riski. Serta Zulian, Fadil,  Gilang, Andika dan Roby. Serta Nisa Amanda dan Dwi Susanti. Plus beberapa personel lainnya. Kita juga mengucapkan terimakasih kepada para pihak yang telah membantu proses pembuatannya. Yakni, Klinik Caesar Curup dan masyarakat Kampung KB Kelurahan Air Bang. Termasuk UPTD Pasar Bang Mego Curup,’’ demikian Pandu.

Berita ini sebelumnya sudah ditayangkan di Potret Bengkulu

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close